TANGERANG – Difitnah, dijelekin dan dicemburuin karena keberhasilannya, ternyata tidak membuat Ester Sukmawati kendor dalam mengiring Tuhan. Sebaliknya, semakin difitnah, dijelekin dan dicemburuin, membuat Ester Sukmawati makin menyerahkan hidupnya kepada Tuhan, dan makin setia kepada Tuhan.
Hal itu dapat dilihat dari apa yang dilakukannya. Pada akhir tahun 2024, Ester Sukmawati menggelar ibadah Natal di pabriknya, lewat Persekutuan Doa Immanuel. Ibadah akhir tahun itu dilakukan sebagai bentuk syukur kepada Tuhan, sebab Tuhan telah memelihara dan menyertai sepanjang tahun 2024 .

Tidak berhenti di situ, Januari (awal tahun) 2025, Ester Sukmawati, memulai semuanya dengan Tuhan. Soal difitnah, dijelekin dan dicemburuin, tidak mengganggu pikirannya—yang ada dibenaknya, hanya bagaimana mengutamakan Tuhan dalam segala hal.
Itu terbukti, pada awal Tahun 2025, tepatnya Jumat (10 Januari) dimulai oleh Ester Sukmawati, dengan meminta hamba Tuhan yang dipakai Tuhan dengan luar biasa, Ps. Petra Fanggidae, mendoakan usahanya dan mengurapi setiap bangunan (pabrik) miliknya yang berada di Kota Tangerang,
Ps. Petra Fanggidae ditemani anaknya, dan wartawan dari MITRA INDONESIA, serta beberapa karyawan, berkeliling mendoakan dan mengurapi setiap bangunan pabrik “Wow…besar dan luas, sampai saya harus dijemput pakai mobil ketika selesai mendoakan dan mengurapi pabik Ibu Ester Sukmawati, “ kata Ps. Petra Fangidae
Ps. Petra Fanggidae, berdoa supaya pemberkatan dan pertolongan serta penjagaan Tuhan, termasuk kesehatan dari Tuhan, kepada Ester Sukmawati dan keluarganya. Dan mendoakan keluarga Ester Sukmawati makin takut akan Tuhan, makin setia dan makin berdampak.
PD Immanuel KPM Awal Tahun
Persekutuan Doa (PD) Immanuel KPM yang dipimpin oleh Ester Sukmawati, menggelar ibadah awal tahun (10 Januari 2025) di tempat usaha (pabrik) yang dimiliki oleh Ester Sukmawati.
Ibadah ini sebagai bentuk doa—mengutamakan Tuhan terlebih dahulu dalam segala hal termasuk dalam dunia usaha yang digelutinya. Ibadah ini juga sekaligus sebagai bentuk ucapan sykur atas semua pertolongan Tuhan dalam perjalanan hidup Ester Sukmawati dan keluarganya.

Ibadah awal Tahun yang diselenggarakan di ruang pertemuan kantor Ester Sukmawati, yang masih berada dalam kawasan pabrik PT. Kelvin ini dihadiri karyawan – karyawan PT. Kelvin, yang beragama Kristiani.
Ps. Petra Fanggidae, yang sudah berada di lokasi pabrik PT Kelvin, ditugaskan memberitakan firman Tuhan. “Selamat tahun baru semuanya ya,”kata Ps. Petra Fanggidae membuka penyampaian firman Tuhan yang diambil dalam Mazmur 23 : 1 – 6.
Ps. Petra Fanggidae mengungkapkan, antara domba dan kambing itu ada perbedaanya. Kalau domba itu bulunya tebal, kalau kambing itu bulunya tipis. Kalau domba itu gembalanya berjalan di depan dan kalau kambing itu gembalanya berjalan di belakang.

Mazmur ini ditulis oleh Daud, kata Ps. Petra Fanggidae. Bertolak dari firman Tuhan yang dibacanya, ia meminta semua yang hadir di ibadah awal tahun 2025, supaya belajar dari Daud yaitu memperkatakan hal positif, seperti yang ada di dalam Mazmur 23 : 1 – 6.
“Saya punya keyakinan, semua yang hadir dekat dengan Tuhan, untuk itu perkatakan hal baik (positif), apa yang menjadi harapanmu maka di tahun 2025 semuanya akan terjadi. Imani tahun 2025 Tuhan akan berikan hal – hal baik, kita akan dipertemukan oleh Tuhan di tahun 2025 ini dengan orang – orang baik,”
Pada kesempatan ini, Ps. Petra Fanggidae menjelaskan Mazmur 23 ayat 1 – 6. “Mulai sekarang saya minta semua yang hadir untuk cari Tuhan lebih lagi, bersekutu dengan Tuhan, banyak berdoa. Percayalah apapun yang menjadi keinginan kita di tahun 2025, dengan iman kita akan mendapatkannya,”tutupnya.
Ibadah PD Immanuel KPM diakhiri dengan adanya perjamuan Kudus. Ps. Petra Fanggidae yang memimpin jalannya perjamuan kudus. Pantauan MITRA INDONESIA, kuasa Allah hadir dengan dahsyat dalam ibadah awal tahun PD. Immanuel KPM.
Ester Sukmawati Memperkuat Tali Kasih dengan Karyawan
“meniru” Presiden Prabowo yang menggunakan retreat untuk membuat kabinetnya makin kompak, kenal satu dengan yang lain dan memperkuat tali kasih, Ester Sukmawati, menggunakan pertemuan dan makan bersama untuk karyawan di pabrik PT. Kelvin.
Selesai ibadah, Ester Sukmawati dan anak – anaknya mengundang karyawan – karyawannya untuk berkumpul dan makan bersama—juga ada doorprize yang disediakan dalam game – game yang digelar di kompleks pabrik PT. Kelvin.
MITRA INDONESIA melihat, Ester Sukmawati, benar – benar mempraktikkan firman Tuhan, keberadaannya untuk berdampak buat bangsa dan negara serta sudah pasti untuk Tuhan.