JAKARTA – API DPD DKI Jakarta memiliki cara yang unik untuk mengisi waktu yaitu dengan jalan-jalan secara virtual ke museum Lembaga Alkitab Indonesia (LAI), Rabu (12/8/2020).
Selama jalan-jalan, para peserta dijelaskan tentang sejarah pengumpulan bahan-bahan kitab serta proses pembuatan Alkitab di Indonesia. Proses ini membutuhkan waktu yang panjang karena banyak orang yang terlibat dalma hal penerjemahan dan dibutuhkan kehati-hatian agar tidak salah menafsirkan. “Dengan mempelajari sejarah tentang Alkitab maka akan menambah pengetahuan dan wawasan bagi seorang hamba Tuhan di dalam pelayanannya,” tegas ketua DPD API DKI Ps. Ernest Torrys.
Diakhir, Ps. Ernest Torrys mengajak seluruh anggotanya untuk tidak jemu-jemu berdoa untuk bangsa dan negara agar banyak jiwa dimenangkan. Sekaligus mengajak berdoa agar pandemi Covid-19 segera berlalu. (NW)